Selasa, 29 Desember 2020

Plastisitas

1. Plastisitas

Adalah sifat yang dimiliki oleh suatu material, yaitu ketika beban yang diberikan kepada suatu benda / material hingga mengalami perubahan bentuk kemudian beban dihilangkan, benda tidak bisa sepenuhnya kembali kebentuk semula Sifat mekanik daerah plastis :

2. Keuletan

Merupakan kemampuan suatu material untuk berdeformasi plastis tanpa mengalami patah. Keuletan menunjukkan kemampuan logam untuk dibentuk tanpa mengalami patah/retak. Untuk logam yang memiliki kualitas tinggi, kerusakan dapat diketahui secara dini dengan melihat deformasi yang mendahului bahan tersebut retak/patah.

3. Ketangguhan

Ketangguhan dinyatakan dalam modulus ketangguhan (banyaknya energi yang diperlukan untuk mematahkan bahan persatuan volume) dan sangat sulit untuk diukur karena dipengaruhi oleh cacat, bentuk dan ukuran bahan, dan juga kondisi pembebanan. Untuk mengetahuinya dilakukan pengukuran Harga Impact.

HI=E/A

Keterengan

HI = Harga Impact(N/m)

E   = Energi yang diserap ( J )

A = Luas penampang ( m^2 )


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Material Penyusun Komposit

     Komposit terdiri dari dua material penyusun yaitu serat dan matriks, dimana serat berfungsi untuk memberikan kekuatan dan kekaakuan dar...